Minggu, 25 Oktober 2015

Waktu

Assalamualaikum,

NOTD ini dibuat dipengunjung pagi yang akhirnya diedit dipengunjung siang .

Sebenarnya kapan hati tak bertempur dengan pikiran?
 kapan nurani tak pertempur dengan nafsu ?,
dan kapan ilmu tak diperbudak kesombongan ?,
kapan kamu menemukan kehilangan dalam perjumpaan ?
kapan kamu hadir tanpa meninggalkan ?
kapan kamu tinggal tanpa perjumpaan ?
kapan kamu berhenti bertanya ,apa itu penjelasan ?
kapan kamu bergerak mencari apa itu tabir ?
mencari bukan berarti terhenti dalam jawaban, bukan pula harus mendapat jawaban  , mencari adalah proses pemahaman.
sampai aku dapatkan semua hal itu terangkum dalam "Waktu "
dan siapa pengendali mesin waktu adalah iya yang Maha Esa "Allah"
Ketika waktu membawamu dalam pusaran keadaan membingungkan , dalam kenestapaan tanpa penjelasan dalam pemahaman yang justru membingungkan disitulah mungkin waktu kau rasa tak bergerak atau justru dirimu terhanyut dalam semesta waktu .
Ketika sajak tak mampu menyampaikan apapun itu dalam hati dan pikiran ,waktu akan memberi pembelajaran jauh jauh lebih dalam bongkahan hikmah .
Kau tak perlu mengendalikan waktu ,tak perlu ingin mempercepat atau memperlambat ,waktu akan selalu bekerja tepat waktu tepat sesuai perintah Illahi Rabbi serta tetap dalam .
waktu dan waktu
kau merengkut waktu bersama keluargaku , kerabatku sahabatku atau bahkan diriku
Pernahkah merasakan bahwa dirimu tak pernah punya waktu mendegarkan nuranimu , mendengarkan keadaanmu atau hanya mendengarkan dialog pikiranmu ?
Pernakahkan seakan waktu menyeretmu dalam keadaan .... dengan cepat tanpa intro ...lalu kamu bergoyak dasyat ..bahkan sangat dasyat ....dan disitulah Allah merindukanmu .
Merindukan dialogmu dengan NYA ,merindukan kehadiranmu dalam shalatmu .
Maka sebenarnya seberusaha apapun kamu mengatur waktu , memberi waktu  untuk urusan hal-hal itu tetaplah kamu akan kehilangan dan kekurangan waktu .
Sebenarnya waktu bukan hal besar yang perlu kamu harapkan , sesungguhnya pengendali waktu lah yang kamu butuhkan .
-------------------------------------------
intro yang ruwet ditengah pikiran ruwet , apa iya ruwet ? bukankah segala urusan kalau diserahin ke Allah itu beres ..iya beres ! yang ga beres itu imanmu , qolbumu , pikiranmu dan pemahamanmu !


Tidak ada komentar: